.Gua Hira Gua ini terletak di Jabal Nuur atau Bukit Nuur (‘Bukit Cahaya’) yang berjarak sekitar 2 mil dari kota Mekkah. Gua ini merupakan gua yang sejuk, panjangnya 4 hasta, lebarnya 1,75 hasta dengan ukuran zira’ al-Hadiid (hasta ukuran besi). Rasulullah, yang kala itu masih belum diangkat sebagai nabi dan rasul, tinggal di dalam gua ini di bulan Ramadhan ketika usia beliau mendekati 40 tahun. Ia mengasingkan diri (uzlah),melakukan perenungan atas perbuatan-perbuatan syirik kaumnya dan perbuatan-perbuatan zhalim yang mereka lakukan. Uzlah ini dilakukan Rasulullah sebagai bagian dari skenario yang sudah diatur oleh Allah Swt.Disebutkan dalam Shahih al-Bukhari,bahwasanya Rasulullah Saw menjalani uzlah ini selama sebulan. Kita tahu bahwasanya di gua inilah wahyu pertama kali turun yang dibawa langsung oleh malaikat Jibril,dan ia memerintahkan kepada Nabi Muhammad Saw untuk membaca wahyu yang dibawanya. Disebutkan bahwasanya Jibril berkata kepada Rasulullah,”Bacalah!” lalu Rasulullah menjawab,”Aku tidak bisa membaca!” kemudian malaikat Jibril memegang dan merengkuh Nabi Muhammad Saw hingga beliau kehabisan tenaga,lalu melepaskannya dan kembali ia menyuruh Rasulullah untuk membaca, hal ini berulang hingga 3 kali.Ayat Al-Qur’an yang pertama kali turun yang dibawa oleh malaikat Jibril itu adalah Surah Al-‘Alaq ayat 1-5. (foto atas: jabal Nuur)
Sedang diterjemahkan, harap tunggu..
