Menurut saya keluarga adalah sesuatu yang penting dalam sebuah kehidupan seorang, kita sebagai mahluk sosial tidak akan pernah bisa hidup tanpa sebuah keluarga baik itu merupakan keluarga besar atupun keluarga kecil. keluarga adalah sebuah sistem sosial yang hidup juga sebuah klompok besar maupun yang kecil yang awalnya terdiri dari satu individu yang mempunyai satu tujuan dalam rangka mencapai tujuan yang sama yaitu menjadi keluarga yang sejahtera.Dan saat kita membahas tentang keluarga, sebelumnya kita harus mengetahui tentang jenis sebuah keluarga.Sebuah keluarga mempunyai keluarga inti, konjugal dan keluarga besar, keluarga inti sendiri terdiri dari orang tua dan anak, keluarga konjugal adalah kerabat dari pihak anak yang mempunyai kekerabatan antara salah satu atau kedua orangtua anak, sedangkan untuk keluarga bersar terdiri dari ayah ibu kakek nenek, paman, tante, keponakan, saudara dan lebih banyak lagi. Namun secara pasti sebuah keluarga mempunyai suatu tujuan yang sama yaitu menjadi keluarga yang sejahtera. Untuk mencapai sebuah keluarga yang sejahtera kita cukup perlu melaksanakan tugas kita dan tanggung jawab kita sebagai seorang individu, yang dimana biasanya seorang ayah sebagai suami dari istri, ayah dari anak–anaknya, dan sebagai tulang pungung dan pelindung bagi keluarganya.Ibu sebagai istri dari suami dan ibu dari anak anaknya yang biasanya beperan dalam melayani suami, mengurus rumah dan anak anaknya.Orsng tusa juga berperan dalam pertumbuhan dan perkembangan seorang anak. Tidak hanya secara material saja, orang tua juga harus menanamkan nilai dan norma dalam beretika maupun beragama baik beretika di lingkungan sosial maupun bukan. Orangtua juaga harus memberi sebuah motivasi ataupun kajian ilmu baik berupa sains atupun dalam bersosialisasi, orang tua juga harus melindungi anak dari pengaruh hal buruk di lingkungan sosial maupun keluarga jangan beri contoh mereka sesuatu yang tidak pantas dan tidak baik, Karena perkembangan anak itu diawali dari peran orang tua. Dan anak beperan untuk membantu orang tua, menjaga nama baik orang tua, dan mengurusnya saat umur mereka sudah tuan dan tak sanggup untu k mengurus dirinya sendiri Didalam keluargaku ayahku adalah orang yang sangat disiplin dia selalu mengajarkanku untuk tidak menyianyiakan waktu ayahku berbeda dengan kebanyakan orang yang menganut sebuah nilai kedisiplinan, karena meskipun disiplin dia tetap ramah dan mengerti akan kebutuhan keluarganya. Ayahku orang yang sangat sibuk, namun dia tetap meluangkan waktunya untuk keluarganya. Ibuku hanyalah seorang ibu rumah tangga namun bagiku dia adalah seorang yang sangat berharga dari apapun, dia selalu merawatku sejak aku dalam kandungannya hingga aku dewasa.ibuku tidak pernah mengurangi rasa perhatiannya kepadaku, hingga saat aku dewasa dia tetap memberiku semangat dan senatiasa mendoakan akan kesuksesan anaknya ibuku dia tak pernah meminta imbalan atas apa yang ia kasih dan tak bisa terbayarkan dia tak pernah mengelu akan aku dia bagiku adalah malikat tanpa sayap yang selalu ada untuku
Sedang diterjemahkan, harap tunggu..
