Paparan data penelitian disajikan untuk mengetahui beberapa data yang telah diperoleh peneliti melelui proses wawancara, observasi, dan dokumentasi yang telah peneliti lakukan di Ma’had Al – Jami’ah IAIN Tulungagung, berdasarkan data yang diperoleh peneliti, terlihat dari keseharian mahasiswa (santri) Ma’had Al – Jami’ah IAIN tulungagung yang tidak lain adalah mahasiswa IAIN Tulungagung semester awal melakukan kegiatan pembelajaran kosa kata bahasa Arab maupun bahasa Inggris yang di bimbing langsung oleh Musyrifah Ma’had yang tidak lain adalah mahasiswa IAIN Tulungagung semester atas yang tentunya sudah berpengalaman dalam penguasaan materi kebahasaan, entah itu bahasa Arab maupun inggris, seperti yang tertera dalam visi dan misi Ma’had Al – Jami’ah IAIN Tulungagung yaitu “ Mengantarkan mahasiswa memiliki keluasan ilmu, kedalaman spiritual dan berakhlakul karimah serta memberikan keterampilan berbahasa Arab dan Inggris”.