Salah satu bentuk instrumen keuangan syariah yang telah banyak diterbitkan baik oleh negara maupun korporasi adalah sukuk. Hal ini menjadikan peluang dalam industri perbankan khususnya perbankan syariah untuk pengembangan dan pertumbuhan instrumen keuangan syariah. Namun, dalam proses perkembangannya masih dibutuhkan strategi pemasaran agar masyarakat mengetahui produk Sukuk Negara Ritel tahun ini, karena tidak sedikit masyarakat yang kurang pro dan kurang informasi tentang produk ini. Sehingga, dalam menjalankan strategi pemasaran ada aspek bauran promosi yang dibuat agar mengena tepat pada masayarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan bauran promosi Sukuk Negara Ritel yang dilakukan agar tecapainya target yang sudah ditetapkan dan kendala serta solusinya dalam mempromosikannya. Dari latar belakang itulah sehingga penelitian ini dilakukan dengan judul “Implementasi Bauran Promosi Sukuk Negara Ritel Seri SR-008 pada PT Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Pembantu Pasuruan”.