Menurut Slavin, sebagaimana dikutip Isjoni dalam bukunya, mengatakan bahwa pembelajaran kooperatif adalah suatu model pembelajaran dimana siswa belajar dan bekerja dalam kelompok-kelompok kecil secara kolaborasi yang anggotanya 4-6 orang dengan struktur kelompok heterogen. Pembelajaran kooperatif merupakan miniature dari bermasyarakat dan belajar menyadari kekurangan serta kelebihan masing-masing.