Permainan memerlukan penyertaan individu. Sewaktu siswa memainkan permainan bahasa, mereka melibatkan diri dalam semangat pertandingan dan berlomba-lomba untuk mendapatkan jawaban yang betul. Oleh sebab itu, ada beberapa prinsip dalam permaian bahasa yang harus kita perhatikan. Berikut beberapa prinsip-prinsip tersebut:
a. Interaksi
Permainan memungkinkan adanya interaksi dan partisipatif aktif dari siswa untuk belajar. Permainan dapat memberikan umpan balik secara langsung. Permainan memberikan pengalaman-pengalaman nyata dan dapat diulangi sebanyak yang dikehendaki. Dalam keadaan permainan ini bisa digali untuk meningkatkan interaksi di antara sesama. Kesempatan untuk memanfaatkan tenaga dan kemampuan dalam berkomunikasi sebenarnya berkaitan erat dengan pengalaman berbahsa. Hal penting yang seharusnya diperhatikan kesan dari interaksi teman sebaya.