Dalam mengatasi permasalahan tersebut, solusinya ialah kembali kepada guru dan siswa itu sendiri. Guru berkewajiban membuat bagaimana cara supaya siswa mudah dan mampu mengatasi kesulitan yang mereka alami, dengan memberikan motivasi salah satunya dan menghilangkan Kesan negatif siswa terhadap bahasa Arab, bahwa bahasa Arab sulit dan rumit, untuk itu guru harus menggunakan teknik yang tepat dalam pembelajaran bahasa arab agar siswa dapat dengan mudah memahaminya, salah satunya dengan menggunakan media pembelajaran (multimedia interaktif). Selain itu, guru juga harus memberikan pelajaran tambahan dalam bahasa arab.