Adapun beberapa bentuk pembaharuan penting dalam bidang pendidikan di Turki pada dasawarsa pertama abad ke-20 dapat diuraikan secara ringkas sebagai berikut:
1. Pada Tahun 1913 diundangkan peraturan mengenai pendidikan dasar yang berupa pengenalan terhadap pendidikan modern.
2. Antara tahun 1913-1919 dilakukan pengorganisasian terhadap pendidikan anak perempuan.
3. Pada tanggal 3 Maret 1924 dikeluarkan Undang-undang Penyatuan pendidikan, maka seluruh sekolah Agama/Madrasah, baik yang dikelola oleh kementrian wakaf atau yayasan wakaf swasta ditutup. Klaim pemerintah Kemal at-Taturk sebagai “penyatuan” bukanlah melakukan interaksi atau sintesis antara dualism sistem pendidikan tradisional dan modern melainkan menghilangkan salah satu pihak, dalam hal ini adalah pendidikan tradisional.