Gunung Bromo merupakan salah satu tempat wisata Jawa Timur yang ramai dikunjungi dan paling terkenal. Wisatawan yang datang tak hanya dari daerah Jawa Timur, melainkan dari daerah lain yang lumayan jauh, seperti Jakarta dan sekitarnya. Gunung Bromo adalah gunung api aktif yang berada di empat wilayah, antara lain Kabupaten Malang, Probolinggo, Pasuruan, dan Lumajang. Banyak kegiatan yang dapat Anda lakukan di sini, seperti berkuda, mendaki gunung, menikmati matahari terbit, dan berjalan melihat padang pasir Gunung Bromo.