Permainan edukatif yang diintegrasikan dalam pengajaran seharusnya mempunyai beberapa tujuan sebagai berikut:
a. Merangsang interaksi verbal siswa
Dalam permainan, para siswa diminta mengungkapkan pendapat masing-masing. Selain itu, mereka juga dimita untuk memberikan alasan-alasan tertentu yang berkaitan dengan pelajaran.
b. Menambah kefasihan dan kepercayaan diri siswa
Permainan bahasa sangat membantu dalam upaya meningkatkan kemampuan komunikasi siswa. Selain itu permainan ini membantu siswa yang memiliki kesulitan dalam belajar dengan metode tradisional