Salah seorang ahli yang memberikan pengertian tentang kreativitas adalah Guilford, ia menyatakan bahwa kreativitas adalah kemampuan berfikir divergen (menyebar, tidak searah, sebagai lawan dari konvergen, terpusat) untuk menjajaki bermacam-macam alternatif jawaban terhadap suatu persoalan, yang sama sebenarnya. Definisi Guilford ini memberikan pemahaman kepada kita bahwa kreativitas adalah kemampuan dalam berfikir untuk memilih.