Meskipun Dubai dikelilingi dengan gurun pasir, Dubai berhasil mengembangkan sektor pariwisatanya menjadi sangat maju dengan sukses. Sektor pariwisata di Dubai bahkan telah menjadi sumber pemasukan yang perkembangannya paling pesat. Karena itu, berkunjung ke Dubai baik untuk berlibur ataupun berbisnis pastinya akan menjadi sebuah pengalaman yang mengesankan.
Kota yang terletak di sepanjang pantai selatan Teluk Persia di Jazirah Arab ini sangatlah maju dan telah menarik perhatian dunia dengan keberhasilan pembangunan berbagai bangunan inovatif yang lain dari pada yang lain. Bangunan dan tempat inovatif yang ada di Dubai saat ini telah menjadi tempat wisata yang sangat menarik dan diminati oleh para pengunjung. Mau tau apa aja tempat wisata di Dubai yang harus dikunjungi? Berikut ulasannya.